Resep Nasi Bakar Ayam Sisit - Aditya Damayanti

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Nasi Bakar Ayam Sisit - Aditya Damayanti
  • Resep Nasi Bakar Ayam Sisit oleh Aditya Damayanti

    Berikut ini adalah cara memasak Nasi Bakar Ayam Sisit. Resep Nasi Bakar Ayam Sisit yang dibuat oleh Aditya Damayanti bisa disajikan .



    gambar untuk cara membuat Nasi Bakar Ayam Sisit


    Resep Nasi Bakar Ayam Sisit


    Porsi:

    Bahan-bahan

    1. 3 cup beras, cuci hingga bersih
    2. 5 siung bawang merah, haluskan
    3. 2 batang serai, geprek
    4. 3 lembar daun jeruk
    5. 2 lembar daun salam
    6. 800 ml air kaldu ayam
    7. 1 sachet santan bubuk sasa
    8. 2 lembar daun pandan
    9. Secukupnya gula garam
    10. Ayam sisit:
    11. 400 gr dada ayam, rebus lalu suwir suwir
    12. 1 batang serai ukuran besar, geprek
    13. 2 lembar daun jeruk
    14. 1 lembar daun salam
    15. 1 ruas laos, geprek
    16. 100 ml santan kental
    17. Sedikit air kaldu ayam
    18. Bumbu halus:
    19. 8 siung bawang merah
    20. 5 siung bawang putih
    21. 2 cm kencur
    22. 1 ruas kunyit
    23. 8 buah cabai merah
    24. 10 buah cabai rawit
    25. 1 sdt terasi
    26. Secukupnya gula dan garam
    27. Bahan tambahan:
    28. Daun pisang untuk membungkus
    29. Daun kemangi
    30. Sambal dan lalapan

    Langkah

    1. Tumis bawang merah halus dengan sedikit minyak hingga harum lalu masukkan daun jeruk, daun salam, serai, santan bubuk, kaldu ayam, gula dan garam. Aduk aduk hingga mendidih. Koreksi rasa

    2. Masukkan beras yg sudah dicuci bersih kedalam magiccom, lalu tuang hasil tumisan tambahkan daun pandan. Masak nasi seperti biasa.

    3. Setelah matang, aduk aduk nasi dalam magiccom. Sisihkan

    4. Ayam sisit: Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak beserta daun jeruk, daun salam dan lengkuas hingga harum. Tambahkan sedikit air kaldu ayam (sisa rebusan ayam), dan santan kental lalu masukkan ayam suwir. Aduk aduk hingga rata. Koreksi rasa. Masak hingga air habis/ayam kering

    5. Penyelesaian: Tata nasi diatas daun pisang, tambahkan ayam sisit dan kemangi diatas nasi.

    6. Rapatkan dan gulung, semat dg lidi.

    7. Bakar hingga aroma wangi dan daun berubah warna. (Saya bakar diatas wajan teflon)

    8. Sajikan hangat dg sambal dan lalapan ??




    Itulah Resep Nasi Bakar Ayam Sisit, Mudah-mudahan berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mencari berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Nasi Bakar Ayam Sisit diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Nasi Bakar Ayam Sisit - Aditya Damayanti diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Nasi Bakar Ayam Sisit - Aditya Damayanti dengan alamat Url: https://winny-figure.blogspot.com/2015/05/resep-nasi-bakar-ayam-sisit-aditya.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.

    ==[Close X]==